Rabu, 17 Juni 2009

Muqaddimah


Kami memuji Allah swt, semoga shalawat serta salam tetap terlimpah ke atas Rasul-Nya yang mulia, para shahabatnya, dan para pengikutnya yang mempertahankan agama yang haq. Saya kira tidak perlu lagi diceritakan tentang sikap kaum muslimin dan muslimat yang telah mengabaikan amalan serta ajaran Islam pada jaman ini. Shalat saja, sebagai tiang agama dan bagian yang terpenting setelah iman serta amalan yang pertama akan ditanyakan pada hari hisab, sudah benar-benar diabaikan. Lebih dari itu, suara seruan kepada agama Allah SWT tidak sampai ke telinga manusia. Namun belajar dari pengalaman, saya akan tetap berusaha menyampaikan sabda-sabda Nabi saw kepada manusia. Saya berharap agar hadits – hadits Nabi saw ini berkesan di hati orang-orang yang akalnya masih bersih dan tidak menentang agama.


“ Dan tidak ada taufik bagiku melainkan dari Allah swt. Hanya kepada Allah, aku bertawakkal dan hanya kepada-Nya aku kembali.” ( QS Hud:88 )

Pada masa ini, shalat kaum muslimin terbagi menjadi tiga kelompok. Kelompok pertama adalah orang-orang yang tidak mempedulikan sholat. Kelompok kedua adalah orang-orang yang sholat tetapi melalaikan berjamaah. Dan kelompok yang ketiga adalah orang-orang yang sholat berjamaah tetapi mengabaikan rukun-rukunnya dan mengerjakannya dengan kurang baik.

“……”

Syaikhul hadits Maulana Muhammad Zakariyya rah.

2 komentar:

  1. Blognya sangat bermanfaat sekali untuk dakwah islam, semoga kita dituntun ke jalan yang benar aamiin

    Bacaan Sholat

    BalasHapus
  2. Casinos Near Foxwoods Casino - Mapyro
    Find Casinos Near Foxwoods Casino in New 오산 출장샵 London, CT near Foxwoods Casino. 춘천 출장안마 Directions to Foxwoods 안동 출장샵 Casino and 2800 광양 출장마사지 Casino 김포 출장마사지 Parkway,

    BalasHapus

What Does This Blog Talk? Blog ini Bicara Tentang...

Di sini Anda akan menemukan banyak 'mutiara-mutiara' yang digali dari Al Qur'an maupun Al Hadits mengenai pentingnya sholat, mendirikan sholat awal waktu, 'hadiah' bagi yang sangat menjaga waktu-waktu sholatnya dan punishment bagi yang melalaikannya.

Get enjoyed and inspired !!

Salam

Lorem Ipsum

  © Blogger templates Romantico by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP